Selvyani, Febrina (2023) Implikasi Pembelajaran Akidah Akhlak Terhadap Nilai-Nilai Karakter Peserta Didik Kelas VII di MTsN 3 Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (401kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (896kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (34kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (610kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (909kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (473kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (575kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (269kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (403kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (4MB) |
ABSTRAK
Pendidikan merupakan suatu yang penting dalam kehidupan manusia. Kurikulum 2013 adalah salah satu kurikulum yang digunakan di Indonesia. Dimana kurkulum ini mengutamakan pendidikan karakter yang di dalamnya memuat nilai-nilai karakter. Nilai karakter inilah yang harus ada pada diri peserta didik. Namun faktanya saat ini generasi muda mengalami dekadensi moral dan jauh dari tuntungan agama. Melalui pembelajaran akidah akhlak mampu menggambarkan akhlak yang baik dan buruk pada peserta didik. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implikasi pembelajaran akidah akhlak terhadap nilai-nilai karakter peserta didik kelas VII di MTsN 3 Banjarmasin. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan (field research). Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian yaitu guru mata pelajaran akidah akhlak, peserta didik, kepala madrasah dan wali murid di MTsN 3 Banjarmasin. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi (penarikan kesimpulan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1). Pembelajaran akidah akhlak kelas VII di MTsN 3 Banjarmasin berlangsung baik, hal ini dapat dilihat dari perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan respon peserta didik dalam pembelajaran. 2). Aktivitas yang bernuansa penanaman nilai-nilai karakter peserta didik kelas VII di MTsN 3 Banjarmasin: Didukung dengan program pembiasaan yang dijalankan di madrasah baik yang dilaksanakan setiap hari maupun setiap pekan berupa program menghafal juz, sholat dhuha berjamaah, dan sistem poin. Nilainilai karakter yang berhasil ditanamkan yaitu nilai religius, disiplin, dan tanggung jawab. 3). Implikasi pembelajaran akidah akhlak terhadap nilai-nilai karakter peserta didik kelas VII di MTsN 3 Banjarmasin: Dampak positif yaitu berupa perubahan sikap, perilaku, dan karakter atau kepribadian peserta didik menjadi lebih baik.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education |
Depositing User: | Pramubakti Syanie Raisya Hani |
Date Deposited: | 11 Apr 2023 02:21 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 02:21 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/22563 |
Actions (login required)
View Item |