EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pemberlakuan Sistem E-Tilang Berdasarkan Undang Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (Studi Kasus Wilayah Hukum Kota Banjarmasin)

Wulandari, Ayu Diah (2023) Pemberlakuan Sistem E-Tilang Berdasarkan Undang Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (Studi Kasus Wilayah Hukum Kota Banjarmasin). Skripsi, Syariah.

[img] Text
Pernyataan Keaslian Tulisan.pdf

Download (241kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (177kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (502kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (511kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (104kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (547kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (88kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (319kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Awal.pdf

Download (965kB)

ABSTRAK

Hukum hendaknya melindungi, mengatur dan memberikan keseimbangan dalam menjaga kepentingan umum. Ketertiban hukum dalam lalu lintas merupakan hal yang substantif dan salah satu hal penting mengingat bahwa peningkatan pelanggaran lalu lintas terkadang menjadi tantangan yang selalu update bagi pemerintah melalui lembaga kepolisian. Upaya pemerintah melalui lembaga kepolisian dalam mengatasi permasalahan pelanggaran lalu lintas adalah dengan menerapkan bukti pelanggaran. Bukti pelanggaran atau tilang merupakan denda yang dikenakan oleh polisi kepada para pengguna jalan yang melanggar peraturan, dengan adanya tilang ini diharapkan mampu menangani permasalahan lalu lintas. Jenis Penelitian ini adalah penelitian hukum empiris, lokasi penelitian di wilayah hukum kota Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan sumber data berupa informan penelitian dengan sumber data ini tentunya yang memiliki pengetahuan dan pengalaman terkait. Teknik Pengumpulan Data penelitian ini menggunakan Observasi, wawancara serta studi dokumentasi. Kemudian data yang didapatkan disajikan lalu dianalisis Terhitung dari 1 maret 2022 hingga sekarang dalam pelaksanaannya berjalan dengan semestinya terbukti dengan adanya kasus tilang yang terjadi, sistem pelaksanaanya dilakukan dengan mendeteksi pelanggaran melalui kamera cctv (E-TLE) yang di pasang di beberapa titik di banjarmasin, kemudian dari sistem tersebut akan otomatis mendeteksi pelanggaran, yang mana pelanggaran tersebut menjadi titik awal proses tilang online. Dalam proses penindakan terhadap sanksi denda bagi pelanggar E-Tilang ini pertama polisi mendeteksi pelanggaran melalui sistem elektroknik ETLE kemudian jika didapat pelanggaran, kedua melalui pihak ditlantas akan mengirim surat ke alamat yang tertera pada SIM selambat-lambatnya 8 hari untuk konfirmasi, yang mana surat itu berisikan identitas kendaraan, identitas pelanggar, tanggal pelanggaran dan bukti pelanggaran serta tata cara konfirmasi yang nantinya akan mendapatkan kode untuk biaya pembayaran dendanya ke bank. Pemasangan cctv ini berjalan dengan baik dan sudah ada bukti pelanggar yang tertilang kemudian menyelesaikan proses denda tersebut, pemasangan cctv ini cukup mudah di mengerti oleh masyarakat dengan adanya arahan dari pihak kepolisian

Item Type: Skripsi
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Sri Yuniarti Fitria
Date Deposited: 18 Jul 2023 03:17
Last Modified: 01 Nov 2024 06:43
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/23813

Actions (login required)

View Item View Item