EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengaruh Pengembangan Potensi Diri dan Peluang Usaha Terhadap Keputusan Kaum Muda di Kota Banjarmasin Berwirausaha Kedai Kopi

Hamidah, Putri (2023) Pengaruh Pengembangan Potensi Diri dan Peluang Usaha Terhadap Keputusan Kaum Muda di Kota Banjarmasin Berwirausaha Kedai Kopi. Skripsi, Ekonomi dan Bisnis Islam.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (202kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (85kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (453kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (570kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (277kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (934kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (90kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (268kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh usaha kedai kopi yang semakin ramai hingga saat ini, uniknya masyarakat yang memiliki usaha ini didominasi oleh kaum muda Generasi Milenial dan Z. Tujuan penelitian ini untuk menguji hipotesis apakah pengembangan potensi diri dan peluang usaha berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap keputusan kaum muda di kota Banjarmasin berwirausaha kedai kopi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan menggunakan metode pendekatan kuantitatif, dengan populasi seluruh kaum muda (Generasi Milenial dan Z) pemilik usaha kedai kopi di Banjarmasin dimana jumlah populasinya tidak diketahui. Sampel yang digunakan sebanyak 30 sampel memakai teori Roscoe dari Sugiyono dengan teknik purposive sampling. Data yang diperoleh berasal dari kuesioner menggunakan analisis model regresi linier berganda dengan taraf signifikansi 95%. Hasil uji F (simultan) dalam penelitian ini menunjukkan nilai F hitung 9,634 > 3,35 F tabel dan Sig. F sebesar 0,001 < 0,05. Untuk uji t (parsial) menunjukkan nilai t hitung 4,206 > 1,703 t tabel dan nilai Sig. variabel pengembangan potensi diri sebesar 0,000 < 0,05. Adapun hasil uji t hitung variabel peluang usaha sebesar 3,547 > 1,703 t tabel dan nilai Sig. (p value) sebesar 0,001 < 0,05. Sehingga dapat disimpulkan pengembangan potensi diri dan peluang usaha secara simultan dan parsial berpengaruh terhadap keputusan kaum muda di Kota Banjarmasin berwirausaha kedai kopi dengan variabel pengembangan potensi diri (X1) menjadi variabel yang dominan diantara kedua variabel independen yang memengaruhi keputusan kaum muda di Kota Banjarmasin berwirausaha kedai kopi.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 24 Jul 2023 13:24
Last Modified: 24 Jul 2023 13:24
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/24185

Actions (login required)

View Item View Item