EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Program Tahsîn dan Tahfiz Al-Qur’an di SMK ISFI Banjarmasin

Muhlisah, Lini (2023) Program Tahsîn dan Tahfiz Al-Qur’an di SMK ISFI Banjarmasin. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (428kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (818kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (165kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (367kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (413kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (177kB)
[img] Text
BAB 4.pdf

Download (346kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (102kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (197kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Kalimantan Selatan menjadi salah satu provinsi dengan perkembangan sekolah keislaman yang begitu pesat. Salah satunya kota Banjarmasin, terdapat sekolah formal yang telah memadukan antara kurikulum formal dengan program tahsîn dan tahfiz Al�Qur'an. Sekolah Menengah Kejuruan Insan Sarjana Farmasi Indonesia Banjarmasin atau biasa dikenal SMK ISFI Banjarmasin. Secara khusus, SMK ISFI Banjarmasin bukanlah sekolah formal berbasis Islam seperti sekolah lain yang menawarkan program tahsîn dan tahfiz Al-Qur'an. Sekolah ini berfokus pada bidang sains murni. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah (1) Bagaimana penerapan metode tahsîn dan tahfiz Al-Qur’an yang ada di SMK ISFI Banjarmasin (2) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan metode tahsîn dan tahfiz Al-Qur’an di SMK ISFI Banjarmasin. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, yaitu mengumpulkan hasil wawancara responden dengan mengajukan pertanyaan yang umum dan agak luas. Penelitian ini berlokasi di SMK ISFI Banjarmasin jalan Flamboyan III No. 7B Kayu Tangi Banjarmasin. Teknik pengumpulan datanya adalah dengan melakukan observasi, wawancara, dokumentasi dan analisis data. Adapun hasil penelitian ini adalah: (1) Penerapan metode tahsîn dan tahfiz Al�Qur’an yang ada di SMK ISFI Banjarmasin ialah menggunakan teknik klasikal baca simak. Klasikal baca simak menekankan cara untuk fokus dan mengulang-ulang. Pembelajaran dimulai dengan murâjaah bersama, kemudian guru mencontohkan materi baru dan dilanjut siswa mengikuti. Setelah itu, guru akan menunjuk secara bergiliran para siswa untuk mengulang membacakan apa yang telah dipelajari ini bertujuan agar semua siswa fokus pada pembelajaran. Program tahsîn dan tahfiz Al�Qur’an diadakan sekolah berkat kerjasama dengan MPQ Tartily Banjary. Sehingga pengelolaan mulai dari sistem, metode dan guru pengajar program ini ditangani oleh pihak MPQ Tartily Banjary. (2) Adapun faktor pendukungnya ialah: adanya niat dan minat siswa, usia yang cocok, guru yang kompeten, metode belajar yang dipakai, fasilitas yang memadai. Faktor penghambat: fokus yang terbagi dan waktu yang sedikit.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Depositing User: Sri Yuniarti Fitria
Date Deposited: 01 Aug 2023 02:51
Last Modified: 01 Aug 2023 02:51
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/24566

Actions (login required)

View Item View Item