EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Gambaran Perilaku Adiktif pada Pelaku Judi Online Di Kabupaten Barito Selatan Kalimantan Tengah

Akbar, Angga Kurnia (2023) Gambaran Perilaku Adiktif pada Pelaku Judi Online Di Kabupaten Barito Selatan Kalimantan Tengah. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (102kB)
[img] Text
AWAL_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (10kB)
[img] Text
BAB I_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (375kB)
[img] Text
BAB II_Angga Kurnia Akbar.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (448kB)
[img] Text
BAB III_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (104kB)
[img] Text
BAB IV_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (615kB)
[img] Text
BAB V_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (12kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (228kB)
[img] Text
LAMPIRAN_Angga Kurnia Akbar.pdf

Download (3MB)

ABSTRAK

Saat ini teknologi komunikasi dan informasi sedang berkembang dengan cepat di seluruh penjuru dunia, teknologi yang membuat ketagihan ini tidak lepas dari kehidupan manusia. Keberadaan internet telah memberikan dampak yang sangat besar bagi umat manusia. Namun, internet memiliki efek positif dan negatif pada perkembangannya. Sisi baiknya, memberikan peluang bagi semua pihak untuk bisa berkomunikasi dengan cepat lain sebagainya. Dan sisi buruk yang sekarang sedang maraknya yaitu judi online. Maka dari itu tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran perilaku adiktif pada pelaku judi online di Kabupaten Barito Selatan Kalimantan Tengah dan juga mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pelaku melakukan judi online serta mengetahui dampak kecanduan judi online di Kabupaten Barito Selatan Kalimantan Tengah. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pendekatan deskriptif merupakan penelitian tentang gejala-gejala atau fakta-fakta secara sistematis serta akurat mengenai variabel yang akan diteliti. Penggalian data menggunakan teknik wawancara. Subjek penelitian ini ada tiga orang pemain judi online dengan kriteria usia 17-45 tahun, telah menjadi pemain judi online selama satu tahun dan berjenis kelamin laki-laki yang berdomisili di kalimantan tengah. Hasil penelitian menunjukkan cenderung terjadi kesamaan diantara 3 subjek dilihat dari aspek-aspek perilaku adiktif yaitu: Aspek excessive use ada pada ketiga subjek, aspek withdrawal symptoms ada pada subjek R dan J, aspek tolerance terjadi kepada ketiga subjek, dan aspek negative repercussions terjadi pada ketiga subjek. Sedangkan pada dampak perilaku adiktif juga cenderung sama antara ketiga subjek yaitu pada dampak material, ini terjadi pada subjek R dan S. Dampak nilai vital ini terjadi pada ketiga subjek. Sedangkan untuk dampak nilai kerohanian berpengaruh terhadap subjek R dan J. Dan untuk hasil penelitian faktor-faktornya adalah pada faktor sosial dan ekonomi ini tidak terjadi pada ketiga subjek. Faktor situasional terjadi ada subjek R dan S. Faktor belajar terjadi pada subjek R dan S. Sedangkan faktor persepsi tentang probabilitas kemenangan terjadi pada semua subjek. Dan untuk faktor persepsi tentang keterampilan tidak terjadi pada subjek S

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Depositing User: Sri Yuniarti Fitria
Date Deposited: 23 Nov 2023 07:10
Last Modified: 23 Nov 2023 07:10
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/25371

Actions (login required)

View Item View Item