EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Nilai-Nilai Fiqih: Pemahaman Guru dan Peserta Didik dalam Membentuk Karakter (Studi Multi Situs di MAN 1 Banjarbaru, SMAN 1 Banjarbaru, MA Al Falah Putera Banjarbaru dan SMAS Al Islam Nurul Maad Banjarbaru)

Toriqularif, Muhammad (2023) Nilai-Nilai Fiqih: Pemahaman Guru dan Peserta Didik dalam Membentuk Karakter (Studi Multi Situs di MAN 1 Banjarbaru, SMAN 1 Banjarbaru, MA Al Falah Putera Banjarbaru dan SMAS Al Islam Nurul Maad Banjarbaru). Disertasi, Pascasarjana.

[img] Text
Pernyataan keaslian tulisan.pdf

Download (293kB)
[img] Text
Coper pasca terbuka (3).pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK Toriq (1) (1).pdf

Download (356kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (619kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (335kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (172kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (432kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (169kB)

ABSTRAK

Setiap perintah ibadah yang dihukumkan wajib dalam agama adalah bagian terpenting dalam rangka menumbuhkan kesadaran hukum yang pada akhirnya dapat membentuk kepribadian setiap orang menjadi mulia. Oleh karena itu penelitian ini fokus untuk menemukan hal terpenting dalam konteks kewajiban ibadah, yakni bagaimana nilai-nilai fiqih dalam membentuk karakter, khususnya bagi para peserta didik. Data utama dalam penelitian ini ialah materi dan metode pembelajaran fiqih, nilai-nilai fiqih dalam kewajiban ibadah, dan kontribusi nilai-nilai fiqih dalam membentuk karakter. Adapun yang menjadi sumber data ialah para guru yang mengajar mata pelajaran fiqih untuk di madrasah, dan para guru pengajar PAI untuk di sekolah. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif serta menggunakan pendekatan fenomenologi. Teknik dalam pengumpulan data dalam penelitian ini ialah; observasi, interview dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis yang digunakan ialah; reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Pada proses terakhir dilakukan pengecekan keabsahan data. Lokasi penelitian ialah; MAN 1 Banjarbaru, SMAN 1 Banjarbaru, MA Al Falah Putera Banjarbaru dan SMAS Al Islam Nurul Maad Banjarbaru. Memperhatikan data yang diperoleh dan hasil analisis yang dilakukan maka, penelitian ini dapat disimpulkan bahwasanya; Pertama, metode yang digunakan dalam pembelajaran fiqih pada lokasi penelitian ialah; ceramah dan nasehat, Tanya jawab atau diskusi, pembiasaan, keteladanan, strategi mengaitkan dengan lingkungan dan strategi memperhatikan kondisi siswa. Kedua, materi yang disampaikan dalam pembelajaran fiqih pada lokasi penelitian ialah; materi pokok tentang ibadah zakat dan haji serta materi tambahan tentang ibadah shalat dan puasa. Ketiga, nilai-nilai fiqih dalam kewajiban ibadah bagi guru dan peserta didik ialah; (1) Shalat: kedisiplinan, ketenangan jiwa, ketentraman hati, kesholehan pribadi, obat hati dan kedekatan dengan Allah Swt. (2) Puasa: kedisiplinan, kepedulian sosial (empati), pengendalian diri, penanaman kesholehan pribadi, pengendalian hawa nafsu, ketenangan hati dan melatih kesabaran. (3) Zakat: sosial ekonomi, berbagi dan tolong-menolong, pembersih diri dan harta, persaudaraan dan keakraban, empati, ketenangan jiwa dan kebahagiaan hati. (4) Haji/Umroh: persamaan derajat, kepedulian, kebersamaan, tidak diskriminatif, sikap dan perilaku baik, ketentraman hati, persatuan, persaudaraan, kekeluargaan, membentuk pribadi taat dan momentum bertaubat serta menjaga pergaulan. Keempat, sebagai ilmu yang konsen pada ketentuan hukum, fiqih tetap memiliki unsur afeksi sehingga dalam implementasi aqidah sangat terkait dengan karakter terutama dalam hal nilai dan hikmah ibadah. Dengan demikian nilai-nilai fiqih sangat berkontribusi dalam membentuk karakter, yakni sebagai berikut; 1) Ibadah shalat berkontribusi pada karakter disiplin, religius, jujur, tanggung jawab dan cinta damai. 2) Ibadah puasa berkontribusi pada karakter disiplin, religius, tanggung jawab, menghargai prestasi, peduli sosial dan toleransi. 3) Ibadah zakat berkontribusi pada karakter disiplin, religius, tanggung jawab, peduli lingkungan dan bersahabat. 4) Ibadah viii haji berkontribusi pada karakter disiplin, religius, tanggung jawab, demokratis, toleransi dan kerja keras

Item Type: Disertasi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana (Magister dan Dokter) > S3 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: mr Mahyuddinnor S.I.Pust
Date Deposited: 25 Mar 2024 06:49
Last Modified: 25 Mar 2024 06:49
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/26306

Actions (login required)

View Item View Item