Marlina, Yulia (2017) Manajemen Pembelajaran Pendidikan Agana Islam Pada SDIT (Studi Multi Kasus SDIT Al-Amin dan SDIT Babussalam Kabupaten Kapuas). Tesis, PASCASARJANA.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (160kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (104kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (409kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (321kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (534kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (179kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (649kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (97kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (155kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
Yulia Marlina; Manajemen Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Pada SDIT (Studi Multi Kasus SDIT Al-Amin dan SDIT Babussalam Kabupaten Kapuas) di bawah bimbingan I: Dr. H. Burhanuddin Abdullah, M.Ag., II: Dra. Inna Muthmainnah, M,A., Ph.D., pada Pascasarjana UIN Antasari Banjarmasin, (2017). Kata Kunci: Manajemen Pembelajaran, Pendidikan Agama Islam, Sekolah Dasar Islam Terpadu Pembelajaran PAI pada SDIT memiliki kurikulum lokal yang menjadi ciri khas sekolah tersebut, karena adanya penggabungan antara kurikulum Pendidikan Nasional dengan kurikulum Kementerian Agama. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan manajemen pembelajaran di SDIT Al-Amin dan SDIT Babussalam yang terdiri- dari perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research) dan pendekatan kualitatif dengan rancangan/desain studi multi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan menggunakan sumber data dari informan utama guru PAI, kepala sekolah, waka kurikulum, dan siswa. Selanjutnya data dianalisis dengan deskriptif kualitatif, yaitu reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan melalui triangulasi. Temuan dalam penelitaian ini menunjukkan bahwa manajamen pembelajaran PAI di SDIT Al-Amin, dalam perencanaan yaitu kurikulum yang dipakai adalah KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) dan kurikulum lokal yang menjadi ciri khasnya adalah Bimbingan Baca Tulis Al-Qur’an, Bahasa Arab dan mentoring agama islam. Pelaksanaan pembelajaran oleh guru PAI di SDIT AL-Amin yaitu mulai dari kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan akhir dilaksanakan sesuai yang direncanakan dalam silabus dan RPP. Media yang digunakan sudah menggunakan laptop, LCD dan multimedia audio visual. Evaluasi yang digunakan adalah tes formatif, subsumatif dan sumatif. Sedangkan SDIT Babussalam, dalam perencanaan program yaitu kurikulum yang dipakai adalah kurikulum 2013 dan kurikulum lokal yang menjadi ciri khasnya adalah Al-qur’an Hadis, Bahasa Arab, Fiqih, Aqidah Akhlak, Iqra/Al-Qur’an, Tajwid, hafalan surah-surah pendek, hafalan doa-doa, hafalan bacaan sholat, Tasrif, dan Jurmiyah. Pelaksanaan pembelajaran oleh guru PAI di SDIT Babussalam yaitu mulai dari kegiatan pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan akhir dilaksanakan sesuai yang direncanakan dalam silabus dan RPP. Pelaksanaan pembelajaran menggunakan papan tulis dan buku. Evaluasi yang digunakan adalah tes formatif, subsumatif dan sumatif. SDIT Al-Amin menggunakan program Full Day School sedangkan di SDIT Babussalam menggunakan program sekolah pada umumnya. Selain itu di SDIT Al-Amin pada setiap kelas ada 1 orang guru Agama Islam dan di SDIT Babussalam hanya 1 orang guru Agama Islam untuk semua kelas.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | M.Pd YULIA MARLINA YULIA |
Date Deposited: | 22 Aug 2017 01:59 |
Last Modified: | 22 Aug 2017 01:59 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/8570 |
Actions (login required)
View Item |