EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN MATEMATIKA MENGGUNAKAN MODEL BRAIN BASED LEARNING PADA MATERI BANGUN RUANG KELAS V DI SDN PASAR LAMA 6 BANJARMASIN

Rahma, Nur (2021) PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN MATEMATIKA MENGGUNAKAN MODEL BRAIN BASED LEARNING PADA MATERI BANGUN RUANG KELAS V DI SDN PASAR LAMA 6 BANJARMASIN. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (266kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (772kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (146kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (171kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (794kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (399kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (968kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (116kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (273kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (13MB)

ABSTRAK

Pengembangan media video pembelajaran ini didasarkan pada kenyataan bahwa kurangnya pemahaman konsep masih kurang sehingga siswa tidak antusias dalam belajar. Hal ini disebabkan pembelajaran masih menggunakan pendekatan yang tradisional dan penggunaan media pembelajaran belum optimal. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan media pembelajaran berupa video dengan menggunakan model pembelajaran brain based learning pada materi bangun ruang, menguji kevalidan media kepada beberapa ahli, dan mengetahui keefektifan pengembangan media dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Reseacrh and Development yang ditulis oleh Sugiyono yang telah dimodifikasi oleh peneliti menjadi enam tahap saja. Subjek pada penelitian ini adalah 24 siswa SDN Pasar Lama 6. Objek pada penelitian ini adalah media video pembelajaran matematika menggunakan model brain based learning pada materi bangun ruang. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan catatan lapangan, lembar validitas, angket, dan tes. Hasil penelitian dan pengembangan ini telah menghasilkan media video pembelajaran matematika menggunakan model brain based learning pada materi bangun ruang melalui tahapan-tahapan, yaitu potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, dan uji coba produk. Proses pembuatan media berawal dari tahap pra-pengembangan produksi, lanjut ke tahap pengembangan produksi, berakhir pada tahap pasca pengembangan produk. Hasil validasi media media video pembelajaran matematika menggunakan model brain based learning pada materi bangun ruang yang dilakukan oleh ahli media dan ahli materi memperoleh persentase 91,8% dan 71,4% menunjukan kriteria sangat valid dan valid sehingga dapat diuji cobakan kepada siswa. Keefektifan media video pembelajaran matematika menggunakan model brain based learning pada materi bangun ruang diperoleh rata-rata respon siswa 83,92% berada pada ketegori sangat baik dan hasil belajar siswa diperoleh rata-rata nilai akhir siswa yaitu 82 yang ketuntasan hasil belajar mencapai 100%.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > LA History of education
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 15 Jul 2021 07:51
Last Modified: 15 Jul 2021 07:51
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/16488

Actions (login required)

View Item View Item