Sabrina, Almira (2022) IMPLEMENTASI KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR GURU SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM PADA AWAL PEMBELAJARAN TATAP MUKA TAHUN 2022 DI MTS MUHAMMADIYAH 3 AL-FURQAN BANJARMASIN. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf Download (44kB) |
|
Text
Cover.pdf Download (598kB) |
|
Text
Abstrak.pdf Download (7kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (399kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (620kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (399kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (404kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (6kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (229kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
ABSTRAK
Latar belakang, setelah hampir dua tahun lamanya bersekolah online atau biasa disebut pembelajaran daring akhirnya pemerintah mengizinkan untuk melakukan sekolah tatap muka. Meskipun begitu sekolah tatap muka belum bisa dilakukan secara normal seperti dahulu, karena pandemi belum sepenuhnya usai. Banyak sekali perbedaan antara sekolah online dengan sekolah tatap muka. Sebelumnya guru harus beradaptasi dari sekolah tatap muka ke sekolah online di antaranya guru harus menyiapkan pembelajaran yang disampaikan menggunakan aplikasi zoom, google meet, google class room, dan lain-lain. Fokus Penelitian yang diangkat dari penelitian ini yaitu implementasi keterampilan dasar mengajar guru SKI dan faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi keterampilan dasar mengajar guru SKI pada awal pembelajaran tatap muka tahun 2022 di MTs Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan implementasi keterampilan dasar mengajar guru Sejarah Kebudayaan Islam dan faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi keterampilan dasar mengajar guru SKI di MTs Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif yang tergolong dalam penelitian deskriptif. Subjek penelitian yaitu guru SKI dan peserta didik kelas VII H, VIII D, IX G di MTs Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin. Adapun yang menjadi objek penelitian yaitu implementasi keterampilan dasar mengajar guru SKI dan faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi keterampilan dasar mengajar guru SKI pada awal pembelajaran tatap muka tahun 2022 di MTs Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa dari 8 keterampilan dasar mengajar guru Sejarah Kebudayaan Islam di MTs Muhammadiyah 3 Al-Furqan Banjarmasin terdapat 7 keterampilan dasar mengajar yang digunakan guru pada saat pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam berlangsung sedangkan ada 1 keterampilan dasar mengajar yang belum digunakan pada awal pembelajaran tatap muka yaitu keterampilan dasar mengajar kelompok kecil dan perseorangan. Adapun faktor yang mempengaruhi keterampilan mengajar guru Sejarah Kebudayaan Islam yaitu guru jarang mengikuti organisasi profesi yang diadakan oleh Kemenag.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Pramubakti Syanie Raisya Hani |
Date Deposited: | 01 Aug 2022 01:16 |
Last Modified: | 01 Aug 2022 01:16 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/19977 |
Actions (login required)
View Item |