EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Strategi Mediasi dalam Menangani Perkara Perceraian di Pengadilan Agama Amuntai

Hilda, Hilda (2023) Strategi Mediasi dalam Menangani Perkara Perceraian di Pengadilan Agama Amuntai. Skripsi, Syariah.

[img] Text
Pernyataan Keaslian Tulisan.pdf

Download (532kB)
[img] Text
Lampiran Awal_.pdf

Download (2MB)
[img] Text
abstrak ok.pdf

Download (8kB)
[img] Text
BAB I sip.pdf

Download (394kB)
[img] Text
BAB II sip.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (455kB)
[img] Text
BAB III sip.pdf

Download (68kB)
[img] Text
BAB IV sip.pdf

Download (332kB)
[img] Text
BAB V sip.pdf

Download (32kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA sip.pdf

Download (231kB)
[img] Text
Lampiran Belakang.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi berdasarkan data yang peneliti peroleh yaitu data perkara perceraian yang dimediasi pada tahun 2021 dan 2022, dari 2 tahun tersebut berjumlah 224 perkara perceraian yang dimediasi namun hanya 10 perkara yang berhasil dimediasi dengan pencabutan perkara, melihat rendahnya keberhasilan mediasi tersebut sehingga timbul pertanyaan terkait pelaksanaan mediasi dan strategi mediasi yang dilakukan di Pengadilan Agama Amutai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan mediasi dan strategi mediasi dalam menangani perkara perceraian di Pengadilan Agama Amuntai. Penelitian ini merupakah jenis penelitian hukum empiris, yang disajikan secara deskriptif, yaitu dengan mengurai, menjelaskan, dan menggambarkan sesuai dengan permasalahan yang erat dengan penelitian ini. Penelitian ini dilaksanakan di Pengadilan Agama Amuntai. Peneliti dalam mengumpulkan data menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Setelah data terkumpul kemudian diolah melalui proses reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Kemudian di analisis dengan analisis kualitatif. Hasil yang dapat diambil dari penelitian ini, bahwa pelaksanaan mediasi di Pengadilan Agama Amuntai telah sesuai dengan Peraturan Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2016 tentang Prosedur Mediasi di Pengadilan, meskipun dilihat dari keberhasilannya masih belum optimal. Meskipun keberhasilan terbilang rendah namun keberhasilan mediasi perkara perceraian juga tidak terlepas dari strategi yang dilakukan oleh mediator, strategi yang dilakukan oleh mediator diantaranya dengan membangun rasa percaya pada diri para pihak agar dapat menceritakan permasalahannya, mediator juga melakukukan kaukus jika diperlukan, dan mediator juga menggunakan pendekatan spiritual kegamaan, pendekatan psikologis, pendekatan sosiologis, pendekatan finansial, pendekatan masa lalu, dan pendekatan keluarga. Pendekatan tersebut dilakukan dengan cara penasehatan dan juga menggunakan alat bantu teknologi berupa audio seperti lagu yang diperdengarkan kepada para pihak sebagai renungan.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
K Law > K Law (General)
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 30 Oct 2023 02:17
Last Modified: 30 Oct 2023 02:17
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/25186

Actions (login required)

View Item View Item