Aghni, Diah Nur (2024) Pengaruh Tata Ruang Kid’s Library Terhadap Minat Kunjung Anak di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (253kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
Abstrak.pdf Download (28kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (77kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (136kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (314kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (281kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (30kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (41kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
Tuntutan dalam meningkatkan minat kunjung anak ke perpustakaan merupakan tugas para pustakawan. Salah satu faktor upaya meningkatkan minat kunjung anak adalah meningkatkan dan memperindah tata ruang perpustakaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh tata ruang kid’s library terhadap minat kunjung anak di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini sebesar 2.384 pemustaka yang berkunjung pada bulan Desember 2021 dan sampel yang diambil sebesar 96 responden dengan teknik simple random sampling. Pengambilan data menggunakan observasi, angket, dan dokumentasi. Adapun uji prasyarat analisis pada penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji linieritas, dan uji hipotesis. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dengan menggunakan bantuan program SPSS 22 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel tata ruang kid’s library memperoleh nilai rata-rata skor sebesar 3,15 dengan kategori tinggi. Sedangkan, untuk variabel minat kunjung anak memperoleh nilai rata-rata skor sebesar 3,42 dengan kategori tinggi. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara tata ruang kid’s library terhadap minat kunjung anak di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan. Dibuktikan dengan hasil uji f hitung sebesar 63,670 > f tabel 3,94 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Dapat disimpulkan bahwa Ha dapat diterima yaitu terdapat pengaruh positif dan signifikan dari tata ruang kid’s library terhadap minat kunjung anak di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan dengan tingkat pengaruh sebesar 40,4%.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science |
Depositing User: | Pramubakti Syanie Raisya Hani |
Date Deposited: | 17 Jan 2024 03:57 |
Last Modified: | 17 Jan 2024 03:57 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/25782 |
Actions (login required)
View Item |