EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Manajemen Pembinaan Ekstrakurikuler Pondok Pesantren Manba’ul Ulum Dalam Meningkatkan Kualitas Santri

Ilman, Muhammad Zidni (2024) Manajemen Pembinaan Ekstrakurikuler Pondok Pesantren Manba’ul Ulum Dalam Meningkatkan Kualitas Santri. Skripsi, Dakwah dan Ilmu Komunikasi.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (348kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (420kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (600kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (493kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (332kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (321kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (426kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Peneliti membahas tentang manajemen pembinaan ekstrakurikuler Pondok Pesantren Manba'ul Ulum dalam meningkatkan kualitas santri. Berdasarkan observasi awal peneliti dan hasil wawancara dengan pimpinan pondok pesantren Manba'ul Ulum, kurikulum salafiyah dan modern dipadukan dalam kurikulum. Untuk meningkatkan kualitas santrinya, Pondok Pesantren Manba'ul Ulum Kalimantan Selatan juga melakukan kegiatan ekstrakurikuler. Pesantren Manba'ul Ulum merupakan pesantren yang mengutamakan kegiatan keagamaan Islam, selain itu juga menawarkan kegiatan ekstrakurikuler untuk membantu perkembangan santri di luar lingkungan pesantren, seperti kegiatan pramuka, menari, bela diri, dan nasyid. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana penerapan fungsi�fungsi manajemen pada pembinaan ekstrakurikuler Pondok Pesantren Manba'ul Ulum. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Objek dalam penelitian ini adalah Pembinaan Ekstrakurikuler Pondok Pesantren Manba‟ul Ulum. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil yang diperoleh menyatakan bahwa Manajemen Pembinaan Ekstrakurikuler Santri Pondok Pesantren Manba‟ul Ulum adalah dengan melakukan Perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan terhadap setiap kegiatan Ekstrakurikuler. Adapun Faktor pendukung manajemen Pembinaan Ekstrakurikuler Santri Pondok Pesantren Manba‟ul Ulum yaitu pembina dan pengurus kegiatan yang selalu mengawasi dan memotivasi siswa untuk terus mengembangkan bakat mereka dan sarana prasarana berupa tempat, alat-alat yang membantu melancarkan kegiatan, adanya kegiatan lomba di Pondok Pesantren yang diadakan setiap menyambut bulan Muharram dan kegiatan lomba di luar pondok. Adanya kegiatan lomba tersebut dapat memotivasi para siswa untuk giat dalam mengembangkan bakat mereka melalui kegiatan ekstrakurikuler.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: Mahyuddinnor S.I.Pust
Date Deposited: 17 May 2024 07:04
Last Modified: 17 May 2024 07:04
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/26550

Actions (login required)

View Item View Item