EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Inovasi Pelayanan Publik Pada Pemeriksaan Wali Nikah Ke Rumah Tanpa Biaya Di Kantor Urusan Agama Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara

Faizah, Nor (2024) Inovasi Pelayanan Publik Pada Pemeriksaan Wali Nikah Ke Rumah Tanpa Biaya Di Kantor Urusan Agama Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Skripsi, Dakwah dan Ilmu Komunikasi.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (78kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (808kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (14kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (434kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (333kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (165kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (584kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (20kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (108kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan dengan latar belakang melihat pemberitaan mengenai keberhasilan Kantor Urusan Agama Amuntai Selatan dalam meraih penghargaan sebagai KUA Teladan Jurara Harapan I Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan pada tahun 2019 yang diselanggarakan oleh Kanwil Kaliman Selatan. Penilaian itu dilakukan dengan melihat dari keaktifan KUA dalam mengadakan program inovasi yang dengan adanya program inovasi tersebut dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik KUA Amuntai Selatan terhadap masyarakat dan meningkatkan kinerja Kantor Urusan Agama untuk senantiasa berupaya memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui inovasi pelayanan publik ditinjau dari aspek atribut inovasi yaitu: Relatif Advantage (Keuntungan Relatif), Compability (Kesesuaian), Complexity (Kerumitan), Triability (Kemungkinan Dicoba), Observability (Kemudahan Diamati) pada penerapan inovasi pemeriksaan wali nikah ke rumah tanpa biaya di Kantor Urusan Agama Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat adalah tugas dari lembaga pemerintahan salah satunya yaitu tugas KUA yaitu memberikan pelayanan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Inovasi yang KUA Amuntai Selatan lakukan sudah begitu baik karena dari inovasi ini sudah memberikan manfaat untuk masyarakat khususnya untuk wali nikah yang tidak bisa datang saat pemeriksaan dan akad karena keterbatasan fisik dan lanjut usia. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif bersifat deskriptif. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun data yang telah dikumpulkan kemudian dianalisis dengan cara merangkum dan memilih data pokok, kemudian dibuat uraian naratif, dan selanjutnya ditarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa inovasi pelayanan publik pada pemeriksaan wali nikah ke rumah tanpa biaya ini sudah sesuai dengan atribut inovasi dan dari inovasi ini meningkatkan kualitas pelayanan publik Kantor Urusan Agama Kecamatan Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: Mahyuddinnor S.I.Pust
Date Deposited: 01 Aug 2024 06:14
Last Modified: 01 Aug 2024 06:14
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/27651

Actions (login required)

View Item View Item