EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Penerapan Metode Gerak dan Lagu dalam Pengenalan Wudu pada Anak Kelompok A di PAUD Terpadu Tarbiyatul Athfal UIN Antasari Banjarmasin

Sasmita Sari, Sasmita Sari (2019) Penerapan Metode Gerak dan Lagu dalam Pengenalan Wudu pada Anak Kelompok A di PAUD Terpadu Tarbiyatul Athfal UIN Antasari Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (93kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (897kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (7kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (515kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (428kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (206kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (326kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (102kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (298kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (830kB)

ABSTRAK

Sasmita Sari. 2019. Penerapan Metode Gerak dan Lagu dalam Pengenalan Wudu pada Anak Kelompok A di PAUD Terpadu Tarbiyatul Athfal UIN Antasari Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Pembimbing: (I) Helma Nuraini, S.Psi, M.Pd, (II) Nor Izatil Hasanah, S.Pd, M.Pd. Anak usia dini memiliki rentang usia yang sangat berharga dalam tahapan pertumbuhan dan perkembangannya. Pada masa ini sering disebut masa golden age karena anak sangat peka mendapatkan rangsangan-rangsangan baik yang berkaitan dengan aspek perkembangan. Salah satu metode yang digunakan dalam merangsang perkembangan anak yaitu dengan metode gerak dan lagu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan metode gerak dan lagu dalam pengenalan wudu dan faktor-faktor yang memengaruhi dalam pelaksanaan penerapan metode gerak dan lagu dalam pengenalan wudu pada anak kelompok A di PAUD Terpadu Tarbiyatul Athfal UIN Antasari Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data: observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun objek dalam penelitian ini adalah faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan metode gerak dan lagu dalam berwudu pada anak kelompok A. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diambil kesimpulan bahwa penerapan metode gerak dan lagu sudah terlaksana melalui dua langkah yaitu, persiapan, dan pelaksanaan. Langkah persiapan sebelum kegiatan wudu, guru kelompok A menjelaskan kepada anak-anak kegiatan apa yang akan dilakukan. Selanjutnya Ibu guru kelompok A mempersiapkan ruangan tempat berwudu anak terlebih dahulu sebelum anak-anak melakukan kegiatan penerapan metode gerak dan lagu dalam berwudu. Langkah pelaksanaan yaitu mengajak anak-anak mendengarkan lagu tepuk wudu. Setelah anak-anak mendengarkan tepuk wudu Ibu guru kelompok A memperagakan gerakan-gerakan wudu yang disesuaikan dengan irama tepuk wudu, selesai Ibu guru memperagakan tepuk wudu beserta dengan semua gerakan wudu dengan benar Ibu guru kembali mengajak anak untuk melakukan gerakan wudu secara bersama-sama. Faktor-faktor yang memengaruhi penerapan metode gerak dan lagu dalam pengenalan wudu pada anak kelompok A di PAUD Terpadu Tabiyatul Athfal UIN Antasari Banjarmasin meliputi faktor pendukung dan faktor penghambat. Faktor pendukung penerapan metode gerak dan lagu dalam pengenalan wudu di PAUD Terpadu Tabiyatul Athfal adalah guru, anak didik dan media. Guru yang berperan sebagai demonstator mampu memahami materi pembelajaran untuk diterapkan kepada anak, anak didik anak yang sedang tumbuh dan berkembang baik secara fisik maupun psikologis untuk mencapai tujuan pendidikannya, dan media yang berupa lagu tepuk wudu yang digunakan. Faktor penghambat dalam kegiatan penerapan metode gerak dan lagu dalam pengenalan wudu adalah keterbatasan luas ruangan dan kurangnya waktu dalam pelaksanaan kegiatan berwudu.

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Depositing User: S.Pd. Sasmita Sari Hermansyah
Date Deposited: 18 Mar 2019 06:34
Last Modified: 18 Mar 2019 06:34
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/11485

Actions (login required)

View Item View Item