EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengaruh Komunikasi Interpersonal Terhadap Work Engagement Pada Pegawai Kantor migrasi Kelas I TPI Banjarmasin

Rahmawaty, Dhea Puspita Dwi (2024) Pengaruh Komunikasi Interpersonal Terhadap Work Engagement Pada Pegawai Kantor migrasi Kelas I TPI Banjarmasin. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (449kB)
[img] Text
Awal.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I .pdf

Download (601kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (216kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (592kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (460kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (873kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (158kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf

Download (274kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Setiap perusahaan atau organisasi dituntut agar dapat mengoptimalkan sumber daya manusianya dalam hal ini keterikatan kerja yang baik diharapkan dapat meningkat guna tercapainya tujuan organisasi. Work engagement merupakan hal yang penting bagi pegawai dalam bekerja karena dapat mempengaruhi performa dalam bekerja serta memberikan manfaat dalam meningkatkan komitmen pada perusahaan atau organisasi. Jika work engagement yang dimiliki oleh pegawai rendah maka performa dalam bekerja akan menjadi menurun. Salah satu hal yang dapat menyebabkan menurunnya performa dalam bekerja juga dipengaruhi oleh komunikasi interpersonal yang dibangun didalam perusahaan atau organisasi. Komunikasi yang baik memperlancar proses kerja dan menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan kondusif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat komunikasi interpersonal pada pegawai kantor imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, tingkat work engagement pada pegawai kantor imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin dan pengaruh komunikasi interpersonal terhadap work engagement pada pegawai kantor imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin. Adapun metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 40 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana. Pengambilan data dilakukan menggunakan skala Komunikasi Interpersonal untuk mengukur Komunikasi Interpersonal pegawai dan skala work engagement untuk mengukur work engagement pegawai. Hasil uji hipotesis menunjukan bahwa komunikasi interpersonal mereka dipersentasekan 100% yang diartikan dalam kategori tinggi, sedangkan work engagement dipersentasekan 55% yang juga diartikan dalam kategori tinggi. Kemudian berdasarkann hasil Uji Regresi Linear Sederhana adanya hubungan yang positif antara Komunikasi Interpersonal dengan Work engagement dengan nilai r = 0,710 dan p = 0,000 (p<0,05). Sumbangan komunikasi interpersonal terhadap Work Engagement sebesar 50,5%. Dengan demikian, semakin tinggi Komunikasi Interpersonal maka semakin tinggi pula Work engagement yang dimiliki oleh pegawai begitupula sebaliknya. dan semakin rendah Komunikasi Interpersonal yang dimiliki karyawan, maka akan semakin rendah pula Work Engagement yang dimiliki pegawai

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > Psikologi Islam
Depositing User: Mahyuddinnor S.I.Pust
Date Deposited: 03 May 2024 03:06
Last Modified: 03 May 2024 03:06
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/26518

Actions (login required)

View Item View Item