Lisnawati, Lisnawati (2016) Strategi Maksimalisasi Laba Usaha Home Industry Kuliner Roti Ridho Banua Anyar. Skripsi, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (2MB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (413kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (18kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (295kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (422kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (180kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (330kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (164kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (168kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (160kB) |
ABSTRAK
Lisnawati. 2016. Strategi Maksimalisasi Laba Usaha Home Industry Kuliner Roti Ridho Banua Anyar. Skripsi. Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pembimbing: (I) Diana Rahmi S. Ag., MH (II) Rohana Faridah, SE., MM. Kata Kunci: Strategi, Maksimalisasi, Laba Usaha, Home Industry Penelitian ini bertolak dari pemikiran bahwa sebuah usaha penting untuk menerapkan strategi yang tepat dan akurat dalam memaksimalkan laba usaha, termasuk oleh Home Industry Kuliner Roti Ridho Banua Anyar yang memang laba yang di dapatkan sejumlah Rp. 6.000.000 rata-rata perbulan tergolong besar dengan peralatan yang masih tradisional. Hal ini menandakan telah diterapkannya strategi yang tepat dan akurat dalam pengelolaan bisnis sehingga mendapatkan laba yang maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang diterapkan home industry kuliner usaha Roti Ridho Banua Anyar dalam maksimalisasi laba usaha, serta mengetahui kendala-kendala yang di hadapi dalam operasional home industry kuliner usaha Roti Ridho Banua Anyar Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research), dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui proses wawancara dan dokumentasi. Kemudian data diolah dengan teknik editing dan interpretasi serta akhirnya dianalisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Penelitian ini menghasilkan temuan-temuan, yaitu: pertama, Strategi maksimalisasi laba usaha home industry kuliner roti Ridho Banua Anyar adalah dengan melakukan pengelolaan pada variabel-variabel yang dapat dikendalikan sebaik mungkin seperti pemilihan lokasi yang dekat dengan tempat tinggal, manajemen bisnis dengan perekrutan karyawan yang sudah mahir dan pembagian tugas yang teratur, manajemen perdagangan dengan menjaga kualitas produk, serta membangun komunikasi dengan pelanggan baik langsung maupun tidak langsung. Kedua Kendala-kendala yang dihadapi dalam operasional bisnis adalah pada keterbatasan peralatan yang digunakan dan keterbatasan pada jangkauan penjualan yang masih regional dikota Banjarmasin.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Depositing User: | Mr. Moch. Isra Hajiri |
Date Deposited: | 07 Feb 2017 02:18 |
Last Modified: | 07 Feb 2017 02:18 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/7312 |
Actions (login required)
View Item |